| Makna perayaan Paskah | |
|
|
Pengirim | Message |
---|
striker Perwira Menengah
Jumlah posting : 1393 Join date : 03.02.11
| Subyek: Makna perayaan Paskah 16th April 2011, 14:25 | |
| Kalau boleh tahu Apakah makna dari perayaan paskah? merayakan apakah sebenarnya Paskah tersebut?
setahu saya Paskah itu adalah perayaan kebangkitan Yesus (kalau saya gak salah), tapi kok sebelum Yesus disalib sdh ada perayaan paskah? apakah perayaan paskah sebelum yesus disalib itu perayaan paskah yg lain?
mohon tambahan ilmunya. | |
|
| |
bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Makna perayaan Paskah 16th April 2011, 18:36 | |
| Paskah dirayakan oleh orang Israel untuk memperingati saat mereka dibebaskan dari Mesir. Paskah bagi orang Kristen dirayakan untuk memperingati kebangkitan Jesus yang merupakan pelambang pembebasan manusia dari kuasa maut/dosa oleh Jesus.
Mudah mudahan cukup jelas. | |
|
| |
striker Perwira Menengah
Jumlah posting : 1393 Join date : 03.02.11
| Subyek: Re: Makna perayaan Paskah 17th April 2011, 09:57 | |
| - bruce wrote:
- Paskah dirayakan oleh orang Israel untuk memperingati saat mereka dibebaskan dari Mesir. Paskah bagi orang Kristen dirayakan untuk memperingati kebangkitan Jesus yang merupakan pelambang pembebasan manusia dari kuasa maut/dosa oleh Jesus.
Mudah mudahan cukup jelas. Artinya ada 2 paskah ya mas? paskahnya yahudi dan paskahnya kristen. terima kasih mas. | |
|
| |
bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Makna perayaan Paskah 17th April 2011, 12:10 | |
| Paskahnya sih cuma satu, tinggal tergantung siapa yang merayakannya saja, jika Yahudi ya merayakan paskah Yahudi, jika umat Kristen ya merayakannya saat nanti tanggal 24 April 2011.
| |
|
| |
striker Perwira Menengah
Jumlah posting : 1393 Join date : 03.02.11
| Subyek: Re: Makna perayaan Paskah 17th April 2011, 16:40 | |
| - bruce wrote:
- Paskahnya sih cuma satu, tinggal tergantung siapa yang merayakannya saja, jika Yahudi ya merayakan paskah Yahudi, jika umat Kristen ya merayakannya saat nanti tanggal 24 April 2011.
Kalau Jum'at Agung itu namanya perayaan apa mas? lain ama Paskah ya mas? | |
|
| |
bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Makna perayaan Paskah 17th April 2011, 18:26 | |
| Ok, mudah mudahan memang pertanyaan yang didasari keingintahuan untuk saling mengenal saudara sebangsa lain iman ya mas. Jadi saya jawab dengan baik pula.
Umat Kriten, terutama Katolik dan sebagian besar Protestan, memiliki hari hari besar keagamaan. Menjelang Paskah, ada beberapa hari penting.
Rabu abu, adalah hari dimana manusia diingatkan bahwa asal manusia dari debu dan akan kembali menjadi debu, Rabu abu adalah awal Masa Pra Paskah, yakni hari yang menjadi awal puasa dan pantang. Setelah itu puasa dilakukan (yang diwajibkan) adalah setiap hari Jumat hingga Jumat Agung.
Pada minggu terakhir sebelum Paskah, diawali dengan Minggu Palma (hari ini) sebagai peringatan saat Jesus memasuki kota Jerusalem dan disambut oleh rakyat Israel dengan daun daun palma. Anda bisa melihat hari ini, umat Katolik yang keluar dari gereja membawa daun palem.
Kamis Putih, adalah hari Kamis terakhir sebelum Paskah, diperingati saat Jesus mengadakan perjamuan terakhir sebelum penyiksaan, dan saat Jesus mencontohkan kerendahan hati dengan mencuci kaki para rasul Nya.
Jumat Agung, adalah hari peringatan wafat Jesus di salib. Tahun ini jatuh pada tanggal 22 April nanti.
Paskah, biasanya ditepatkan pada hari Minggu, adalah peringatan akan kebangkitan Jesus. Tahun ini jatuh pada tanggal 24 April.
Perlu diketahui, bahwa hari dan tanggal tersebut ditentukan bukan berdasarkan perhitungan waktu secara solar ataupun lunar, tetapi diambil dengan keputusan.
Mudah mudahan menjawab keingintahuan anda.
| |
|
| |
striker Perwira Menengah
Jumlah posting : 1393 Join date : 03.02.11
| Subyek: Re: Makna perayaan Paskah 17th April 2011, 22:12 | |
| - bruce wrote:
- Ok, mudah mudahan memang pertanyaan yang didasari keingintahuan untuk saling mengenal saudara sebangsa lain iman ya mas. Jadi saya jawab dengan baik pula.
Umat Kriten, terutama Katolik dan sebagian besar Protestan, memiliki hari hari besar keagamaan. Menjelang Paskah, ada beberapa hari penting.
Rabu abu, adalah hari dimana manusia diingatkan bahwa asal manusia dari debu dan akan kembali menjadi debu, Rabu abu adalah awal Masa Pra Paskah, yakni hari yang menjadi awal puasa dan pantang. Setelah itu puasa dilakukan (yang diwajibkan) adalah setiap hari Jumat hingga Jumat Agung.
Pada minggu terakhir sebelum Paskah, diawali dengan Minggu Palma (hari ini) sebagai peringatan saat Jesus memasuki kota Jerusalem dan disambut oleh rakyat Israel dengan daun daun palma. Anda bisa melihat hari ini, umat Katolik yang keluar dari gereja membawa daun palem.
Kamis Putih, adalah hari Kamis terakhir sebelum Paskah, diperingati saat Jesus mengadakan perjamuan terakhir sebelum penyiksaan, dan saat Jesus mencontohkan kerendahan hati dengan mencuci kaki para rasul Nya.
Jumat Agung, adalah hari peringatan wafat Jesus di salib. Tahun ini jatuh pada tanggal 22 April nanti.
Paskah, biasanya ditepatkan pada hari Minggu, adalah peringatan akan kebangkitan Jesus. Tahun ini jatuh pada tanggal 24 April.
Perlu diketahui, bahwa hari dan tanggal tersebut ditentukan bukan berdasarkan perhitungan waktu secara solar ataupun lunar, tetapi diambil dengan keputusan.
Mudah mudahan menjawab keingintahuan anda.
terima kasih atas dibagi ilmunya mas :) boleh bertanya lebih jauh? Kalau Jum'at Agung diperingati sebagai wafatnya Yesus dikayu salib dan Minggunya diperingati sebagai kebangkitan Yesus, bukankah artinya Yesus diperut bumi belum 3 hari 3 malam? atau saya yg salah mengartikan makna penghitungan 3 hari 3 malam diperut bumi ini? | |
|
| |
bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Makna perayaan Paskah 18th April 2011, 07:08 | |
| Nah, betul dugaan saya mas, bahwa tujuan pertanyaan anda di atas adalah untuk menanyakan soal harinya, he he he he, sudah ketebak lah maunya kemana. Maka saran saya, silahkan buat thread lain , jawaban sudah saya siapkan, di thread ini tidak tepat karena tidak sesuai dengan judul di atas. Thread ini saya lock | |
|
| |
Sponsored content
| Subyek: Re: Makna perayaan Paskah | |
| |
|
| |
| Makna perayaan Paskah | |
|