Menara Masjid Kuno Suriah Hancur
Kamis, 25 April 2013 | 07:51 WIB
[You must be registered and logged in to see this image.]Dalam foto tampak menara masjid tinggal puing saja
Menara salah satu masjid paling terkenal di Suriah hancur akibat pertempuran yang terjadi di kota Aleppo. Kantor berita pemerintah Suriah, Sana, menuduh kelompok pemberontak meledakkan menara Masjid Umayyad yang didirikan pada abad 12.
Namun, para aktivis mengatakan menara tersebut menjadi sasaran tembak tank militer. Masjid yang telah dinyatakan sebagai salah satu situs warisan dunia oleh UNESCO itu, jatuh ke tangan pemberontak awal tahun ini tetapi kawasan di sekitarnya masih menjadi rebutan.
Oktober tahun lalu UNESCO meminta kedua pihak yang bertikai agar masjid itu dilindungi. UNESCO menyebut Umayyad sebagai "salah satu masjid paling indah di dunia Muslim."
Rambut Nabi Muhammad
Foto-foto yang dipublikasikan di internet menunjukkan puing-puing menara teronggok di halaman masjid. Bagian lain kompleks masjid tersebut mengalami kerusakan parah.
Sana melaporkan kelompok pemberontak Jabhat al-Nusra yang terkait Al Qaeda sebagai pelakunya. Sejumlah laporan juga mengatakan bahwa ada artefak kuno yang dijarah, termasuk sebuah kotak yang diyakini berisi potongan rambut Nabi Muhammad.
Tetapi kelompok pemberontak mengatakan mereka berhasil menyelamatkan sebuah kitab suci Quran tulisan tangan berumur ratusan tahun.
Sumber :BBC Indonesia
Editor :Egidius Patnistik
Peninggalan sejarah yang sudah dilindungi oleh Unesco pun hancur hanya karena saling berebut kekuasaan, tragisnya, dihancurkan entah oleh siapa, tetapi pasti oleh mereka yang sama sama menganggap bahwa masjid itu adalah tempat ibadahnya. Sungguh sangat patut disayangkan.