|
| Indonesia Gagal Lindungi Minoritas | |
| | |
Pengirim | Message |
---|
bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 28th February 2013, 20:51 | |
| - Quote :
- HRW: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas
Kamis, 28 Februari 2013 | 19:49 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Pemerintah Indonesia dituduh gagal melindungi pemeluk agama minoritas di tengah kekerasan dan intoleransi yang dikatakan meningkat akhir-akhir ini.
Tuduhan ini tercantum dalam laporan terbaru organisasi HAM, Human Rights Watch (HRW).
HRW mendesak Presiden Yudhoyono untuk mengambil tindakan tegas dan menghukum para pelaku serangan terhadap pemeluk agama minoritas tanpa pandang bulu.
"Jika pemerintah tidak tegas mengatasi kasus kekerasan dan intoleransi agama ini, kita mungkin akan melihat masyarakat Indonesia menjadi kurang memiliki tenggang rasa," kata Phelim Kine, Wakil Direktur HRW untuk kawasan Asia.
HRW juga khawatir kasus-kasus tersebut akan berdampak pada investasi di Indonesia.
Kelompok militan
Kelompok penekan ini menyatakan adanya peningkatan serangan terhadap orang-orang Kristen, Buddha, dan Islam yang minoritas, seperti Syiah dan Ahmadiyah, serta banyak di antaranya yang dilakukan kelompok militan Islam.
Menurut HRW, para penyerang mendasarkan aksi mereka berdasarkan intepretasi ajaran Islam Sunni yang sangat konservatif.
Lebih 100 orang dengan latar belakang agama yang berbeda diwawancara oleh para peneliti HRW.
Organisasi yang berkantor pusat di New York ini menyatakan sering pelaku serangan hanya mendapatkan hukuman ringan atau tidak dihukum sama sekali.
Menanggapi laporan ini, Pemerintah Indonesia mengatakan secara umum kerukunan kehidupan beragama masih kuat.
Sumber :BBC Indonesia Editor :Ervan Hardoko
Seharusnya sih kita (Pemerintah Indonesia) malu karena terbukti GAGAL dalam menjalankan tugasnya, memberi hak yang sama dan menjamin mebebasan kepada seluruh umat beragama. Tetapi....... Seperti biasanya, pemerintah kita sibuk bermasturbasi otak dengan menyatakan 'secara umum kerukunan kehidupan beragama masih kuat' | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 3rd April 2013, 14:15 | |
| Kisah ini mengingatkan saya pada cerita lucu, entah oleh siapa.
Polisi : Selamat siang pastor. Silahkan ikut kami ke kantor. Pastor: Lhoh, memang, saya salah apa? Polisi : Pastor sudah melecehkan pimpinan negara. Pastor: Itu fitnah. Siapa bilang? Polisi : Pastor tahu, siapa yang disalibkan bersama Jesus Kristus? Pastor: Tentu tahu, dua orang penjahat. Polisi : Tuh, lihat di kantor Anda. Siapa di kiri kanan Salib? Pastor: ...mmm... itu gambar presiden dan wakil presiden. Polisi : Nah...
Kalau ada yang menghalangi hak azasi beribadah sesuai agama yang dianut berarti penjahat HAM, bukan? Kalau ada yang diam saja meski tahu ada pelanggaran HAM, berarti ikut sebagai penjahat, bukan?
Jadi, dua orang yang disalibkan bersama Jesus Kristus adalah penjahat. | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 3rd April 2013, 15:06 | |
| - Husada wrote:
- Kisah ini mengingatkan saya pada cerita lucu, entah oleh siapa.
Polisi : Selamat siang pastor. Silahkan ikut kami ke kantor. Pastor: Lhoh, memang, saya salah apa? Polisi : Pastor sudah melecehkan pimpinan negara. Pastor: Itu fitnah. Siapa bilang? Polisi : Pastor tahu, siapa yang disalibkan bersama Jesus Kristus? Pastor: Tentu tahu, dua orang penjahat. Polisi : Tuh, lihat di kantor Anda. Siapa di kiri kanan Salib? Pastor: ...mmm... itu gambar presiden dan wakil presiden. Polisi : Nah...
Kalau ada yang menghalangi hak azasi beribadah sesuai agama yang dianut berarti penjahat HAM, bukan? Kalau ada yang diam saja meski tahu ada pelanggaran HAM, berarti ikut sebagai penjahat, bukan?
Jadi, dua orang yang disalibkan bersama Jesus Kristus adalah penjahat. Sepertinya yang dipajang di antara foto presiden dan wapres adalah Garuda, deh om. Sementara kalaupun dipajang salib, biasanya di seberang logo Garuda. | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 3rd April 2013, 15:09 | |
| - bruce wrote:
- Sepertinya yang dipajang di antara foto presiden dan wapres adalah Garuda, deh om.
Sementara kalaupun dipajang salib, biasanya di seberang logo Garuda. [You must be registered and logged in to see this image.] Glomod, namanya juga cerita. Imajinatif, dong. [You must be registered and logged in to see this image.] | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 3rd April 2013, 15:11 | |
| Lho imajinatif juga tidak boleh melanggar aturan penempatan simbol2 negara lho oom, ada undang undangnya kan? | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 3rd April 2013, 15:21 | |
| - bruce wrote:
- Lho imajinatif juga tidak boleh melanggar aturan penempatan simbol2 negara lho oom, ada undang undangnya kan?
[You must be registered and logged in to see this image.] Emang, negara mana yang simbolnya dibawa-bawa dalam cerita itu? Baca ulang deh, disitu tidak menyebut negara tertentu. Negara Astinakah, atau negara antah berantah, tidak disebut, kan? Justru Glomod yang bawa-bawa lambang merpati. [You must be registered and logged in to see this image.] | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 3rd April 2013, 16:06 | |
| Ooooh gitu ya? Bukan merpati om, tapi emprit, he he he | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 4th April 2013, 12:37 | |
| Jika kembali ke kisah acuan trit, kira-kira sehebat apa tingkat ketidakpedulian pemerintah Indonesia, ya? Kalau organisasi dunia sekaliber HRW saja dicuekin aje, kira-kira, pihak mana lagi yang dapat mengingatkan Indonesia? | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 4th April 2013, 16:16 | |
| - Husada wrote:
- Jika kembali ke kisah acuan trit, kira-kira sehebat apa tingkat ketidakpedulian pemerintah Indonesia, ya? Kalau organisasi dunia sekaliber HRW saja dicuekin aje, kira-kira, pihak mana lagi yang dapat mengingatkan Indonesia?
Ehhhm, kalau dunia yang diwakili PBB bertindak, dan kita kena embargo seperti Iran, Korut, maka yang jadi korban pertama adalah masyarakat bawah om. | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 5th April 2013, 11:41 | |
| - bruce wrote:
- Ehhhm, kalau dunia yang diwakili PBB bertindak, dan kita kena embargo seperti Iran, Korut, maka yang jadi korban pertama adalah masyarakat bawah om.
[You must be registered and logged in to see this image.] Glomod, kalau demikian adanya, maka terobosan yang perlu kita cari adalah teknis penyampaian informasi ke lembaga bagian PBB agar mendapat perhatian yang wajar. Kita hanya memerlukan perhatian wajar, kan? Kita tidak memerlukan perhatian yang lebih. Cukup yang wajar-wajar saja. [You must be registered and logged in to see this image.] | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 5th April 2013, 12:59 | |
| Betul, oom. Bahkan hidup di negara tercinta inipun, kita tidak butuh yang neko-neko, tetapi cukup bisa mencari nafkah, bisa berbakti pada nusa dan bangsa, cukup bisa bersyukur kepada Yang Maha Kuasa. Dengan aman, tenteram dan damai. Tidak perlu yang berlebihan, cukup yang wajar wajar saja. | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 5th April 2013, 14:44 | |
| Bagus sekali ekspresi bibir merotnya. [You must be registered and logged in to see this image.] | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| | | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 5th April 2013, 16:05 | |
| Kalo kembali ke judul trit, mengingat minoritas juga adalah elemen bangsa ini, berarti pernyataan Preambule UUD 45 yang bilang "MELIDUNGI SEGENAP TUMPAH DARAH INDONSIA", gagal diwujudkan, dong? Atau, karena minoritas itu bukan merupakan tumpah darah, melainkan adalah rakyat 'jelata', maka tidak perlu dilindungi?
Malang benar jadi minoritas. | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 5th May 2013, 13:27 | |
| - Quote :
- Masjid Ahmadiyah di Singaparna Dibakar Massa
Penulis : Kontributor Ciamis, Irwan Nugraha | Minggu, 5 Mei 2013 | 12:29 WIB
[You must be registered and logged in to see this image.] Masjid milik jemaah Ahmadiyah di Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, dirusak dan dibakar sekelompok orang, Minggu (5/5/2013).
TASIKMALAYA, KOMPAS.com — Sebuah masjid jemaah Ahmadiyah di Kampung Babakan Sindang, Desa Cipakat, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, dirusak dan dibakar sekelompok orang, Minggu (5/5/2013) sekitar pukul 03.30 WIB.
Asep Rahmat Ali (45), salah seorang warga setempat mengatakan, dia melihat puluhan motor merangsek ke kawasan masjid dan langsung melempari batu ke arah masjid. Bukan hanya masjid, sebuah rumah yang berada di kompleks masjid pun dirusak massa. Mereka langsung memutuskan aliran listrik sehingga lokasi kejadian dalam keadaan gelap.
"Saya gak kenal siapa-siapanya, soalnya malam itu gelap karena listrik dirusak. Tak lama kemudian, saya melihat kobaran api di masjid dan para pelaku berteriak," jelas Asep kepada Kompas.com di lokasi kejadian, Minggu pagi.
Semua kaca pecah dan kusen rusak, bahkan ada bagian masjid dibakar massa. "Kalau korban jiwa tidak ada soalnya ada beberapa petugas kepolisian yang mencoba mengalihkan massa saat itu," kata Asep.
Asep mengaku tidak menyangka akan ada penyerangan massa ke masjid dan rumah di sini. Pasalnya, sebelumnya pun tidak ada petugas kepolisian yang berjaga di sana.
"Saya saat kejadian lagi melakukan ronda malam. Saya dan teman-teman pun kaget ada sekelompok orang langsung menyerang masjid dan sebuah rumah. Namun, penyerangan ke sini itu setelah perusakan di Salawu," ujar Asep.
Saat kejadian, semua warga setempat panik dan takut, sehingga hanya melihat massa merusak masjid dan sebuah rumah di kejauhan.
Diberitakan sebelumnya, sebuah masjid dan beberapa rumah warga jemaah Ahmadiyah dirusak sekelompok orang di Desa Tenjowaringin, Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (5/5/2013) dini hari.
Editor :Kistyarini
Alangkah sedihnya menjadi minoritas di negeri yang hanya menghormati mayoritas. | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 6th May 2013, 09:50 | |
| Seseorang atau suatu entitas yang melakukan kebiadaban, dengan logika normal dapat disebut biadab. Seseorang atau suatu entitas yang membiarkan kebiadaban berlangsung, bisa digolongkan sebagai biadab juga. Jadi, kalau kebiaaban telah berlangsung disekitar seseorang atau suatu entitas, dan orang atau entitas itu tidak berbuat apa-apa, dalam arti tidak mengupayakan berhentinya keberlangsungan kebiadaban itu, maka dapat dipahami bahwa orang atau entittas itu juga biadab. [You must be registered and logged in to see this image.]
Terakhir diubah oleh Husada tanggal 6th May 2013, 14:11, total 1 kali diubah | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 6th May 2013, 09:55 | |
| - Husada wrote:
- Seseorang atau suatu entitas yang melakukan kebiadaban, dengan logika normal dapat disebut biadab. Seseorang atau suatu entitas yang membiarkan kebiadaban berlangsung, bisa digolonbgkan sebagai biadab juga. Jadi, kalau kebiaaban telah berlangsung disekitar seeorang atau sauatu entitas, dan orang atau entitas itu tidak berbuat apa-apa, dalam arti tidak mengupayakan keberlangsungan kebiadaban itu, maka dapat dispahami bahwa orang atau entittas itu juga biadab.
[You must be registered and logged in to see this image.] Apakah hendak disimpulkan bahwa kita hidup dalam negara dan bangsa biadab? | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 6th May 2013, 10:10 | |
| - bruce wrote:
- Husada wrote:
- Seseorang atau suatu entitas yang melakukan kebiadaban, dengan logika normal dapat disebut biadab. Seseorang atau suatu entitas yang membiarkan kebiadaban berlangsung, bisa digolonbgkan sebagai biadab juga. Jadi, kalau kebiaaban telah berlangsung disekitar seeorang atau sauatu entitas, dan orang atau entitas itu tidak berbuat apa-apa, dalam arti tidak mengupayakan keberlangsungan kebiadaban itu, maka dapat dispahami bahwa orang atau entittas itu juga biadab.
[You must be registered and logged in to see this image.] Apakah hendak disimpulkan bahwa kita hidup dalam negara dan bangsa biadab?
[You must be registered and logged in to see this image.] Glomod yang menyimpulkan demikian. [You must be registered and logged in to see this image.] | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 6th May 2013, 11:17 | |
| Masih untung tidak dikomentari ; Jadilah sesuai apa yang kau pikir.
Wuaduuuuh.
| |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 6th May 2013, 14:25 | |
| Jiyahhaahhaaahhaaa...
Jadi berbahagia rasanya jaman sudah memasuki arus informasi secanggih sekarang. Kecanggihan arus informasi menyediakan wadah menumpahkan uneg-uneg.
Kalau kembali ke bahasan awal, Indonesia gagal melindungi minoritas, berarti sebenarnya Indonesia belum menjadi negeri demokratis. Sebab, idelanya, dalam negeri yang demokratis, semua unsur atau elemen negara akan terlindungi. Tidak pandang bulu, apakah seseorang atau sesuatu itu termasuk mayoritas atau minoritas. Seluruh tumpah darah Indonesia, seharusnya terlindungi oleh aparat negara Indonesia. Semeintara kalau ada elemen bangsa gagal mendapat perlindungan dari negaranya, itu menandakan negeri ini belum menjadi negeri demokratis, atau setidaknya, Indonesia baru mau belajar menjadi negeri demokrasi. | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 6th May 2013, 18:02 | |
| - Quote :
- itu menandakan negeri ini belum menjadi negeri demokratis, atau setidaknya, Indonesia baru mau belajar menjadi negeri demokrasi.
Disebut belajar kalaulah terdapat perbaikan, walaupun sedikit. Kalau yang terjadi saat ini adalah semakin hari semakin buruk. Dahulu, mayoritas kita adalah toleran, sementara sekarang, semakin lama semakin intoleran. Itu jelas bukan berarti sedang belajar, tetapi degradasi, om. | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 7th May 2013, 17:10 | |
| - bruce wrote:
- Disebut belajar kalaulah terdapat perbaikan, walaupun sedikit. Kalau yang terjadi saat ini adalah semakin hari semakin buruk. Dahulu, mayoritas kita adalah toleran, sementara sekarang, semakin lama semakin intoleran. Itu jelas bukan berarti sedang belajar, tetapi degradasi, om.
[You must be registered and logged in to see this image.] Walau bodoh sekalipun, kalo punya moralitas baik, benar akan mendapat kemajuan barang sedikit kalo belajar. Nah, karna moralitas buruk, yahh... degradasi. Tadinya sudah dapat niai E, sekarang malah dapat nilai F. | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 7th May 2013, 17:28 | |
| - Husada wrote:
- bruce wrote:
- Disebut belajar kalaulah terdapat perbaikan, walaupun sedikit. Kalau yang terjadi saat ini adalah semakin hari semakin buruk. Dahulu, mayoritas kita adalah toleran, sementara sekarang, semakin lama semakin intoleran. Itu jelas bukan berarti sedang belajar, tetapi degradasi, om.
[You must be registered and logged in to see this image.] Walau bodoh sekalipun, kalo punya moralitas baik, benar akan mendapat kemajuan barang sedikit kalo belajar. Nah, karna moralitas buruk, yahh... degradasi. Tadinya sudah dapat niai E, sekarang malah dapat nilai F. Saya percaya bahwa kebaikan yang satu akan membawa kebaikan yang lain, kebalikannya juga, keburukan yang satu akan membawa keburukan yang lain lagi. Dan sepertinya itu yang terus menerus terjadi di negara kita, semakin lama semakin buruk. Sedih membayangkan para bapak bangsa kita menangis di akherat. | |
| | | bruce Global Moderator
Jumlah posting : 9231 Join date : 27.01.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 7th May 2013, 18:37 | |
| Dan inilah ucapan pemimpin di Jawa Barat : - Quote :
- Gubernur Jabar: Ahmadiyah Hilang, Masalah Pun Hilang
Penulis : Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana | Selasa, 7 Mei 2013 | 13:54 WIB
BANDUNG, KOMPAS.com — Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menilai, kekerasan berujung perusakan pada saat penyerangan jemaah Ahmadiyah di Kampung Babakan Sindang, Desa Cipakat, Kecamatan Singaparna, dan di Kampung Wanasigra, Desa Tenjowaringin, Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, minggu lalu, tidak perlu terjadi jika ajaran Ahmadiyah hilang.
"Tentu kita ingin kerukunan hidup beragama berlangsung baik. Ahmadiyah ini ada sisi melanggar dan pelanggaran, sebenarnya ada pada penyebaran ajaran agama yang bertentangan. Kalau ini hilang maka tidak ada masalah," kata Ahmad Heryawan saat ditemui di Pusat Dakwah Islam (Pusdai) Jalan Surapati, Kota Bandung, Selasa (7/5/2013).
Kendati demikian, Aher, sapaan akrabnya, juga tidak membenarkan adanya tindak kekerasan berujung perusakan seperti yang terjadi di Kabupaten Tasikmalaya Minggu lalu. "Saya serahkan kepada Kepolisian untuk menyelesaikannya," tegas Aher.
Sebelumnya Aher menegaskan, Peraturan Gubernur Jabar Nomor 12 Tahun 2011 tentang Kegiatan Ahmadiyah, hanya mengatur soal penyebaran ajaran dan bukan melarang pelaksanaan ibadah. "Pergub itu hanya mengatur penyebaran pokok-pokok ajaran agama Islam yang bertentangan, dan tidak melarang untuk menjalankan ibadah," kata Aher.
"MUI sudah berfatwa melalui SKB 3 Menteri mengenai penyebaran pokok-pokok agama Islam yang bertentangan. Tapi tidak boleh dengan kekerasan. Penyebaran agamanya salah, tapi kekerasan yang terjadi di Tasikmalaya tentu salah," tuturnya lagi.
Lebih lanjut Aher menambahkan, untuk mengembalikan para kelompok Ahmadiyah ke ajaran Islam yang sebenarnya bukan dengan cara kekerasan. "Harus dengan cara yang benar, tidak boleh dengan kekerasan," katanya.
Editor :Glori K. Wadrianto
Bagaimana mau menjadi bangsa yang bisa menghormati dan melindungi minoritas, jika pimpinannya seperti ini. | |
| | | Husada Global Moderator
Jumlah posting : 4981 Join date : 07.05.11
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas 8th May 2013, 11:57 | |
| [You must be registered and logged in to see this image.]Tragis. Dipilih untuk memimpin warga yang bhinneka, malah berniat menghilangkan bahagian kebhinnekaan. | |
| | | Sponsored content
| Subyek: Re: Indonesia Gagal Lindungi Minoritas | |
| |
| | | | Indonesia Gagal Lindungi Minoritas | |
|
Similar topics | |
|
| Permissions in this forum: | Anda tidak dapat menjawab topik
| |
| |
| |